Jumat, 17 November 2017

Obligasi

Obligasi adalah surat pernyataan utang jangka menengah-panjang dari penerbit obligasi kepada pemegang obligasi disertai janji untuk membayar kembali pokok utang beserta kupon (bunga) pada saat jatuh tempo.
Jenis obligasi dikelompokkan menjadi obligasi perusahaan dan obligasi pemerintah. Obligasi pemerintah terdiri atas beberapa jenis sebagai berikut:
1) Obligasi rekap, yaitu obligasi yang diterbitkan untuk tujuan khusus dalam rangka program rekapitalisasi perbankan.
2) Surat Utang Negara (SUN), yaitu surat berharga yang berupa surat pengakuan utang dalam nilai mata uang rupiah ataupun valuta asing yang dijamin pembayaran bunga dan pokoknya oleh pemerintah Indonesia, sesuai dengan masa berlakunya.
3) Obligasi Ritel Indonesia (ORI), yaitu obligasi yang diterbitkan pemerintah untuk dijual secara ritel  (eceran) kepada individu atau perorangan warga negara Indonesia (WNI) melalui agen penjual dengan besaran yang telah ditentukan.
4) Surat Berharga Syariah Negara (Obligasi Syariah/Sukuk), yaitu obligasi yang diterbitkan untuk membiayai defisit APBN berdasarkan prinsip syariah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar